Dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke 78, Kegiatan Donor Darah BPR Bank Sinpo dengan tema ‘’Merah Darahmu, Putih Hatimu’’. Program diselenggarakan untuk karyawan/i beberapa BPR, masyarakat umum dan perkantoran lainnya sekitar kantor BPR Bank Sinpo pada tanggal 14 Agustus 2023 yang berlokasi di Gedung Graha Senatama Lt. Mezzanin.
Program ini juga menjadi salah satu kegiatan CSR yang diselenggarakan oleh PT BPR Bank Sinpo yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Pusat, sebagai wujud kepedulian serta berbagi kepada sesama.
Kegiatan Donor Darah BPR Bank Sinpo diikuti oleh kurang lebih dari 75 pendonor yang memiliki semangat yang sama, yaitu untuk membantu dan memberikan kontribusi positif bagi mereka yang membutuhkan. Karena BPR Bank Sinpo percaya bahwa seorang pendonor, merah darahnya dan putih hatinya. Putih hati di sini mengartikan jika sang pendonor telah rela memberikan darahnya untuk menolong dan kepentingan sesama.